Rangkaian Timer Theben

Timer Theben adalah alat yang digunakan untuk menyalakan dan mematikan beban listrik secara otomatis. Biasanya banyak digunakan untuk lampu perkantoran atau lampu jalan. Pemakaian theben untuk lampu jalan dilakukan dengan menyetel theben yaitu ketika menjelang malam hidup dan ketika pagi lampu jalan akan mati. Penyetelan ini diperlukan dikarenakan apabila dihidup dan matikan secara manual sangat merepotkan.
Cara setting timer theben ini sangat penting diketahui. Karena timer ini berbeda dengan timer-timer control yang biasanya. Karena dismping mempunyai kontak-kontak NO dan NC yang ada didalamnya, timer ini juga dilengkapi dengan jam dan sirip-sirip yang digunakan untuk mengatur perpindahan kontak-kontak NO dan NC nya.

Cara Setting Timer Theben
Perhatian Gambar berikut Ini
Timer Theben
Langkah pertama : Perhatikan Keterangan Gambar
Angka 2 dan 3 menunjukkan Theben dalam keadaan Default (Standard), menunjukkan posisi Kontak NO dan NC nya. dan angka 1 disesuaikan dengan keadaan no 2. Angka no 5 digunakan untuk menyetel jam dengan waktu yang sebenarnya. Angka 6 adalah setelan theben, stel pada posisi Auto agar setting jam yang telah dilakukan berjalan otomatis.
Sirip-sirip yang berwarna biru diguanakan untuk mengatur waktu atau jam. Sirip tersebut bisa ditutup dan dibuka dengan cara menekanya. Sirip-sirip dirancang sesuai dengan waktu normal. Silahkan dibagi utuk mendapatkan 1 nilai siripnya. Biasanya harga 1 sirip mewakili 30 menit untuk gambar diatas. Tetapi berbeda untuk jenis theben yang lainnya.

Langkah kedua : Pengaturan Waktu
Posisi awal adalah sirip-sirip dalam keadaan terbuka semuanya. Aturlah sirip-sirip sesuai dengan waktu yang diharapkan, yaitu dengan menekan kedalam. Sebagai contoh ketika kita ingimn menghidupkan lampu jalan menyala pada pukul 18.00 dan akan mati pada pukul 06.30 pagi, maka pengaturan yang kita lakukan adalah dengan cara menekan kedalam sirip-sirip pada angka no 4, sehinggabanyaknya sirip yang ditekan kedalam dimulai dari 18.00 dan berakhir pada posisi 06.30 dan sisanya biarkan dalam keadaan terbuka. Dan angka no 6 biarkan pada posisi Auto.
Setelah itu timer theben siap digunakan dan dikombinasikan dengan kontaktor untuk penerangan lampu yang banyak seperti untuk lampu jalan, dikarenakan kalua langsung timer theben ke beban/lampu dalam jumlah banyak akan mengakibatkan theben rusak (Overlaod).
Berikut saya berikan gambar rangakaian dengan menggunakan timer theben.
Rangkaian Theben Untuk Lampu Jalan
Dan untuk rangkaian yang lain bisa dilihat disini :
  1. Rangkaian Untuk Lampu Jalan, silahkan Lihat DISINI
  2. Rangkaian untuk Rumah dengan timer theben, silahkan lihat DISINI

Previous
Next Post »

2 comments

Click here for comments
anita sari
admin
Wednesday 26 July 2017 at 17:34:00 GMT+7 ×

Cara setting waktunya gimana min. Saya gak ngerti ko angkanya mulai dari nol 0 .dan loncat 10 angka dan seterusnya. Itu artinya apa min. Trmksh

Reply
avatar

Komentar harus sopan, tidak mengandung spam dan iklan ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment